Disini atau di Sini, Penulisan yang Benar

Edit
Disini atu Di Sini, Penulisan yang Benar

Pernahkah kamu bingung memilih antara disini disambung atau di sini dipisah saat menulis atau mengetik?

Penulisan kata di- memang sering salah, terutama bagi yang belum tahu.

Apakah penulisan yang benar adalah disini atau di sini?

Artikel ini akan membahas secara rinci tentang penulisan kata di- dengan kata sini yang tepat.

Penulisan yang Benar

Kata di- berfungsi sebagai kata depan dengan penulisan dipisah jika kata yang mengikutinya menyatakan keterangan tempat.

Kata di- berfungsi sebagai imbuhan dengan penulisan digabung jika kata yang mengikutinya menyatakan kata kerja.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), sini menyatakan tempat.

Jadi, sini merupakan kata yang menyatakan tempat, kata di- berfungsi sebagai kata depan.

Maka, penulisan yang benar adalah dipisah yaitu menjadi di sini, bukan disambung yaitu seperti disini.

Contoh Kalimat

"Aku tinggal di sini."

"Bukunya ada di sini."

"Dia duduk di sini."

"Saya sedang berada di sini."

"Letak rumah saya di sini."

"Toko buku di sini buka sampai jam 9 malam."

Kesimpulan

Jadi, penulisan yang benar untuk kata di- dan sini adalah di sini.

Penulisan di sini digunakan sebagai kata depan untuk menunjukkan tempat.

Setelah membaca artikel ini, kamu sudah tidak bingung lagi penulisan kata disini atau di sini, dipisah atau digabung saat ditulis maupun diketik.

Terkait

Komentar

URL Copied!